
Presiden Prabowo Subianto memberikan arahan kepada TNI-Polri untuk mengabdi kepada rakyat, karena sudah diberi kepercayaan. Menurutnya, TNI-Polri harus selalu mawas diri dan selalu mengoreksi diri.
Menurut Prabowo peran TNI-Polri penting karena merupakan penegak hukum, sehingga harus menjadi pemimpin yang baik.
“Saya ingatkan bahwa mereka diharapkan oleh rakyat, mereka diberi kepercayaan yang besar oleh rakyat, rakyat membiayai TNI dan Polri. TNI-Polri harus mengayomi rakyat, harus melindungi rakyat,” katanya, usai Rapat Pimpinan TNI-Polri 2025, di The Tribrata, Jakarta Selatan, Kamis (30/1/2025).
Ia meminta agar TNI-Polri selalu mawas diri, hingga harus berada dekat dengan masyarakat.
“Selalu mawas diri, selalu mengoreksi diri, selalu menertibkan diri, selalu menjaga disiplin, dan saya tekankan harus selalu di tengah-tengah rakyat harus selalu bersama rakyat. Membangun. Jadi TNI dan Polri kita adalah tentara rakyat dan polisi rakyat,” kata Prabowo.
Sebelumnya dalam Rapim, Prabowo bicara mengenai pentingnya institusi Polri dan TNI. Bahkan menyebut bahwa kedua institusi ini menjadi sasaran pertama jika ada negara yang ingin menjatuhkan.
“Saudara-saudara harus tahu kalau sebuah negara hendak dihancurkan, akan memperlemah tentara polisi dan intelejen,” kata Prabowo.
Untuk itu, Prabowo mengingatkan agar TNI-Polri selalu siap melawan jika ada negara yang mau menjatuhkan.